Menuntut Ilmu yang Efektif

Menuntut Ilmu yang Efektif

Soal:

Bagaimana cara MENUNTUT  ILMU dengan ringkas?

Jawab:

Cara menuntut ilmu dengan ringkas memiliki beberapa point:

1. Giatlah dalam menghafal Kitab Allah Ta’ala, tetapkan bagimu ayat-ayat tertentu untuk engkau hafal setiap hari, dan bacaanmu harus disertai dengan pemahaman dan penghayatan. Dan jika manfaat telah datang bagimu ketika membacanya, maka ikatlah dia.

2. Giatlah dalam menghafal apa-apa yang mudah dari sunnah-sunnah Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa Sallam yang shahih. Di antaranya adalah menghafal ‘Umdatul Ahkam.

3. Giatlah dalam memfokuskan dan memantapkan diri dalam satu ilmu dengan cara tidak mengambil sedikit ilmu dari sana dan sedikit dari sini, karena hal itu memakan waktu dan memecah fikiranmu.

4. Mulailah dengan kitab-kitab yang kecil dan menelaahnya dengan baik, lalu setelah itu pindahlah kepada kitab di atasnya sehingga engkau memperoleh ilmu sedikit demi sedikit secara mendalam di hatimu dan menyebabkan munculnya ketenangan dalam jiwamu.

5. Giatlah untuk mengetahui masalah-masalah yang pokok dan kaidah-kaidahnya dan ikatlah setiap hal yang engkau temukan darinya. Peribahasa mengatakan, “Siapa saja yang tidak mengetahui yang pokok, maka dia tidak akan sampai kepada yang dimaksud.”

6. Diskusikan beberapa masalah dengan gurumu atau dengan orang yang engkau percayai ilmu dan agamanya dari kalangan teman-temanmu, sekalipun dengan orang yang engkau perkirakan bahwa dia bisa berdiskusi denganmu dalam hal itu, apabila tidak mungkin berdiskusi dengan orang yang (tingkat keilmuannya) di atas kita.

[Kitaabul ‘Ilmi, Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin, halaman 100-101, fatwa no 3].

Rujukan:
Buku Menuntut Ilmu Jalan Menuju Surga, karya Al-Ustâdz Abu Fat-hi Yazid bin Abdul Qadir Jawas, halaman 316.

Al-Ustâdz Abu Aslam Benny Mahaputra A

Share, yuk! Semoga yang anda bagikan menjadi faidah ilmu bagi saudara² kita dan pembuka amal² kebaikan bagi anda yang telah menunjukkan kebaikan. آمِينَ.

Comments

Popular posts from this blog

Cerita dibalik Doa Akasah

Kosa kata bahasa Jawa yang sangat kaya

Cara mensikapi bencana alam